Selasa, 29 Maret 2005

rinduku padaMU

Apa itu hati
Apa itu rasa

Aku lupa
Kapan terakhir kalinya
Ku mengingat kata hati
Dan ku akui sang rasa

Otak, logika
Itu yang kukenal dengan baik
Itu yang kuakui
Itu yang selalu kupuja

Bersama otak dan logika
Itu sudah cukup
Benar, kan?

Dengan otak dan logika
Tak mungkin ku salah melangkah
Benar, kan?

Benar, kan, Tuhan?
Tuhan?

Karna KAUlah yang maha benar,
Karna KAUlah yang maha tahu,
Kumohon jawab aku
Kumohon katakan padaku

Apa, KAU kata apa?
Tuhan, apa jawabMU?
Aku tak bisa mendengarmu..
Aku tak bisa melihatmu..

TUHAN!!!!
KAU dimana?!
Kenapa aku tak bisa mendengarmu?
Kenapa aku tak bisa melihatmu?

KAU ada dimana, TUHAN?
Kenapa aku tak bisa mendengarMU dalam kepalaku?
Kenapa aku tak bisa melihatMU dalam pikiranku?
Kenapa aku tak bisa menemukanMU?!?!?!


Bandung, Desember 2004
- h e i D Y -

4 komentar:

Anonim mengatakan...

hmm...
tulisan ini sangat menggambarkan AKU dengan pas dan mengena sekali...

apakah AKU juga seorang - h e i D y - ???
atau AKU kembaran - h e i D y - ???

karena...
AKU juga seorang yang mengutamakan otak dan logika.

hmm...
hati dan rasa?
AKU masih bingung dan masih belum familiar dengan kata itu...
pada saat AKU diberi pengalaman tentang hati dan rasa...
aku pun terjatuh limbung tak berdaya...
ada 'energi lain' yang mengendalikan tangan AKU...
baru kali ini otak AKU tak mampu meminta dan menyuruh tangan itu...
M E N G E R I K A N . . .

AKU pun TERIAK...........

YA TUHAN AMPUNI AKU...
AKU TIDAK KUAT...
aku bukan apa-apa dibandingkan DIRIMU...
aku hanyalah orang yang SOMBONG...
AMPUNI aku TUHAN...
ampun...

Heidy Kaeni mengatakan...

Wah, ni tulisan serem amat, bikin gue merinding.
Baik tulisan elo, maupun tulisan gue sendiri.

Ngga kuat gue kalo ngomongin Tuhan (kepanasan kyk setan, hihi).
Terlalu berat. Bisa-bisa jatuh limbung tak berdaya juga;p

Mungkin bener kita kembar No.
Kan gemini. Simbolnya kembar, gitu.
Masud gue jgn2 semua gemini adlh saudara kembar, ahahaha
Naon deui...uda malem, gue jadi ngelantur deh

Anonim mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.
Anonim mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.